Ada yang bilang jika pasangan menikah mulai dihantui dengan "kebosanan", maka solusinya cukup mudah. Tinggal melakukan relaksasi dan rekreasi saja biar tidak terus-menerus kepikiran dengan hal-hal yang menjadi rutinitas. Ya, kebosanan itu kebanyakan timbul karena rutinitas yang monoton dalam rumah tangga. Setiap pasangan butuh refreshing dan melakukan hal-hal yang bersifat rekreatif (menyenangkan, menenangkan, membuat mood kembali normal). Sedikit hal yang diubah dalam aktivitas bisa menjadi pengusir kebosanan yang melanda rumah tangga. Seperti apa?
- Sesekali berkencan. Ya, pacaran dengan pasangan sendiri tentunya akan membangkitkan suasana romantis yang bisa meluruhkan emosi dan energi negatif kepada pasangan. Kalau punya anak kecil (misal balita), coba rencanakan dengan meminta tolong pada orang tua atau saudara sejenak. Kamu bisa pergi ke lokasi yang menurut kalian sempurna untuk menghabiskan waktu berdua. Entah piknik, ke restauran, ke perpustakaan, atau sekedar jalan-jalan ke taman.
- Coba pergi ke tempat baru. Kebanyakan orang memilih untuk ke tempat yang sama yang digunakan untuk makan, jalan-jalan, dsb. Coba ganti suasana dengan pergi ke tempat yang sama sekali baru. Misalnya mencoba ke resto masakan Jepang yang baru buka di kotamu meski mungkin lebih jauh dari tempat langganan kalian. Selama perjalanan, kalian bisa saling berkomunikasi untuk mencairkan suasana sehingga lebih hangat dan ceria.
- Liburan. Mengapa tidak? Segera ambil cuti dan rencanakan berlilbur ke tempat yang seru sekeluarga. Entah liburan ala backpacker atau liburan mewah, tidak masalah. Sama-sama seru kok.
- Belajar bersama. Coba habiskan waktu bersama dengan mengambil kursus bersama. Misalnya, ikut kursus bahasa asing bersama sehingga berdua bisa saling bertukar pikiran dan sekaligus melakukan hal baru yang di luar aktivitas rumah tangga. Pastikan berdua dengan pasangan saling melakukan komunikasi yang intens dan dekat sehingga timbul keterikatan saat belajar bersama.
- Luangkan waktu berkomunikasi di mana pun ada waktu luang berdua di rumah. Komunikasi yang baik ada kunci utama dalam membangun hubungan yang hangat. Setiap orang hendaknya saling mendengarkan curhatan pihak lain, termasuk jika ada hal-hal yang perlu diperbaiki dalam hubungan. Pastikan semua dilakukan saat suasana dalam kondisi enjoy dan rileks.
Demikian tips sederhana (hasil pengalaman pribadi juga nih ceritanya) untuk menjaga agar pernikahan tetap stabil dan tidak membosankan. Semua tips tersebut tidak menjadi tolok ukur yang pasti untuk dilakukan. Namun tetap saja, jika mengalami kebosanan dalam rumah tangga, kamu harus melakukan sesuatu agar hal itu tidak berlarut-larut. Fokuslah dengan tujuan ini agar kebahagiaan dalam pernikahan bisa selalu diraih.
0 comments